Hasil Pertandingan Amerika Serikat vs Jerman 3 Juni 2013

Hasil Pertandingan Amerika Serikat vs Jerman 3 Juni 2013- Hasil Akhir AS vs Jerman 3 Juni 2013 - Amerika Serikat secara mengejutkan memukul Jerman 4-3 dalam uji coba yang digelar di Washington, D.C. Meski tampil dengan skuad tidak sempurna, ini adalah hasil yang cukup memalukan bagi Jerman.

Diperkirakan bakal menang meski tanpa para bintang Bayern Munich dan Borussia Dortmund di RFK Stadium, Senin (03/6), pasukan Joachim Loew justru menelan pil pahit kekalahan. Amerika unggul dua di babak pertama lewat Jozy Altidore dan bunuh diri kiper Marc-Andre ter Stegen. Pada paruh kedua, pemain pengganti Heiko Westermann menjadikan skor 2-1, tapi Amerika kembali memimpin dua gol lewat brace Clint Dempsey. Max Kruse dan Julian Draxler berhasil menipiskan selisih skor jadi 3-4, tapi itu tak cukup untuk mengembalikan kehormatan Die Mannschaft.


Setelah kalah 2-4 di Belgia, Jurgen Klinsmann bertekad membawa Amerika menaklukkan negara kelahirannya. Semua itu demi memulihkan kepercayaan diri pasukannya sebelum melakoni kualifikasi Piala Dunia 2014 melawan Panama dan Honduras bulan ini.

Semangat Amerika rupanya sanggup memutarbalikkan perkiraan di atas kertas. Baru 13 menit laga berjalan, lepas dari pengawalan Per Mertesacker, Altidore sukses menuntaskan crossing Graham Zusi untuk membawa timnya memimpin 1-0.

Tiga menit berselang, Amerika menggandakan keunggulan ketika back pass dari Howedes gagal dikontrol dengan sempurna oleh ter Stegen dan bola pun bersarang di dalam gawang. Skor 2-0 untuk Amerika bertahan hingga jeda.

Babak kedua diawali Loew dengan menarik Mertesacker, Sven Bender, Marcell Jansen serta Lars Bender dan memasukkan Philipp Wollscheid, Max Kruse, Dennis Aogo, serta Westermann.

Hasilnya terlihat di menit 51. Jerman, yang di uji coba sebelumnya menghantam Ekuador 4-2, membalas satu melalui Westermann meneruskan assist Kruse dalam situasi corner. Namun, setelah Klinsmann mengganti DaMarcus Beasley dan Graham Zusi dengan Castillo serta Eddie Johnson, Amerika kembali melesat.

Dua gol Dempsey di menit 60 hasil assist Altidore dan operan Jermaine Jones di menit 64 membuat Amerika menjauh dari kejaran sang penghuni peringkat dua ranking FIFA, 27 anak tangga di atas mereka.

Jerman tetaplah Jerman. Mereka tetap sanggup menipiskan selisih skor lagi melalui gol Kruse hasil assist Lukas Podolski di menit 79, lalu Draxler menjadikannya 3-4 di menit 81.

Di sisa waktu yang ada, Jerman mencoba menyamakan kedudukan. Akan tetapi, setelah terancam kebobolan gol kelima lewat aksi Jones di penghujung waktu normal, hingga peluit panjang, Jerman tak juga mendapatkan equaliser yang mereka incar.


Susunan Pemain Kedua Tim:
Amerika: Howard; Evans, Gonzalez, Besler, Beasley (Castillo 56'); Zusi (Johnson 56'), Jones, Bradley, F. Johnson; Dempsey; Altidore (Boyd 81').

Jerman: ter Stegen; Jansen (Aogo 46'), Howedes, Mertesacker (Wollscheid 46), L. Bender (Westermann 46'); Reinartz, S. Bender (Kruse 46'); Schurrle (Sam 65'), Draxler, Podolski; Klose (Nikolai Muller 81').


Statistik Amerika - Jerman 
Shots: 16 - 19
Shots on goal: 7 - 8
Penguasaan bola: 44% - 56%
Pelanggaran: 8 - 7
Corner: 8 - 8
Offside: 1 - 4
Kartu kuning: 0 - 0
Kartu merah: 0 - 0.






Sumber: bola.net

Copyright © APTHANTA. Designed by OddThemes